Analisis Metode
gravimetri termasuk ke dalam metode
analisis kimia kuantitatif klasik. Dalam
metode ini, analat direaksikan dan hasil
reaksi ditimbang untuk menentukan zat/komponen yang dicari. Misalnya penentuan
Ag dalam suatu batuan, bahan atau sampel direaksikan sehingga terbentuk endapan
garam perak dan endapan ini setelah dimurnikan lalu ditimbang. Namun, tidak
semua cara gravimetri didasarkan pada pembentukan endapan, contohnya didasarkan
pada penghilangan suatu komponen dengan menjadikannya berbentuk gas.atau
penentuan kadar air, dengan cara bahan yang dianalisis kadar airnya dipanaskan
atau divakumkan. Berat air dianggap sama dengan selisih berat sebelum dan dan
sesudah pengeringan.
Terdapat
dua cara untuk menentukan kadar air dengan gravimetri, yaitu:
a.
Cara
langsung: penentuan kadar air dengan melewatkan uap air yang dihasilkan oleh
sampel ke dalam tabung yang berisi bahan higroskopis yang tidak menyerap
gas-gas lain kecuali uap air. Selisih berat tabung dengan isi sebelum dan
sesudah uap diserap menunjukkan jumlah air (kadar air).
b.
Cara
tidak langsung: penentuan kadar air dalam suatu bahan. Dalam hal ini bahan yang
bersangkutan dipanaskan pada suhu tertentu (sekitar 100-1100C) dalam
jangka waktu yang telah ditentukan sehingga air menguap. Berat air diperoleh
sebagai selisih berat bahan sebelum dan sesudah pemanasan.(Harjadi, 1986)
Untuk menghitung kadar air
dengan metode gravimetri digunakan persamaan sebagai berikut:
Beberapa hal yang perlu
diperhatikan dalam analisis kadar air dengan metode gravimetri diantaranya
adalah:
a.
Apabila
sampel berupa padatan maka sebelum pengeringan sebaiknya padatan dihaluskan
hingga sehalus mungkin.
b.
Sampel
disebar merata dalam botol timbang sehingga tingginya sama.
c.
Bila
botol timbang tertutup maka selama pemanasan, maka selama pemanasan botol
dibuka, tetapi setelah selesai pemanasan botol timbang harus ditutup sampai
selesai proses penimbangan.
klik di sini untuk download modul praktikum Gravimetri
Resources : Harjadi,
W. 1986. Ilmu Kimia Analitik Dasar.
Jakarta: PT Gramedia.